Jumat, 01 Juli 2016

39. FRAGMEN PEMIKIRAN MAHASISWA

Telah terbit!
FRAGMEN
PEMIKIRAN MAHASISWA
Sehimpun gagasan solutif menuju Indonesia Emas

Kumpulan Esai Kontributor Terpilih dalam Lomba Esai Nasional 2016 ¾  UKPM Award





Febrian Eka S, dkk.

FRAGMEN
PEMIKIRAN MAHASISWA
Sehimpun Gagasan Solutif Menuju Indonesia Emas
Cetakan I, Juni 2016
Tebal: Ix + 198 hlm
Penulis:  Febrian Eka S., dkk.
Editor: Candra Irawan
Tata Letak: Devi Jan
Ukuran: 13 cm x 19 cm
Desain Sampul: Moh. Hendri Aulla

Diterbitkan oleh:

PENERBIT PUSTAKA KATA
Jalan Rambutan No.19 Mojoagung – Jombang
E-mail: pustakakata@gmail.com

Hak cipta dilindungi undang-undang
Dilarang  memperbanyak sebagian
Atau seluruh isi buku tanpa seizin penerbit.

ISBN: 978-602-6235-67-1

Harga: 40.000,- (belum termasuk ongkos kirim)
--------------------------------


Kata Pengantar Ketua Dewan Juri
Buku dengan judul ‘Fragmen Pemikiran Mahasiswa’ ini merupakan kumpulan esai kontributor terpilih dalam lomba Esai Nasional 2016. Kesan yang saya dapatkan saat membaca esai-esai yang ada dalam buku ini adalah terasa sedang menjelajahi cakrawala pemikiran para maha-siswa di Indonesia dalam menjawab kegelisaan Bangsa ini. Ada empat tema yang diangkat oleh para penulis esai yakni: Budaya Literasi Sebagai Cendela Menuju Perubahan Generasi Bangsa, Pemberdayaan Masyarakat Untuk Menghadapi MEA, Kearifan Lokal Sebagai Solusi Degradasi Moral dalam Pendidikan, Teknologi Alternatif Sebagai Investasi Anak Bangsa. Kesemua tema-tema itu tercover dalam tema besar yakni ‘The Agent of Change’.
Buku ini merupakan miniatur kecil dari kumpulan gagasan solutif yang masih berserakan dalam menjawab persolan Bangsa yang saat ini cukup pelik. Dengan ketajaman hati dan kecerdasan berfikir, para mahasiswa yang notabennya sebagai agen perubahan (agent of change) sedang menterjemahkan perannya dalam fragmen-fragmen pemikiran yang cukup brilian dan segar. Hal ini berarti sinyal kepekaan mahasiswa masih cukup kuat dalam merespon persoalan Bangsa saat ini. Saya membayangkan kalau ide-ide yang berserakan itu berkumpul menjadi satu akan menjadi tambahan kekuatan dan literature dalam meneropong persoalan yang terjadi di Indonesia saat ini.
Para penulis yang ada dalam buku ini, semoga menjadi embrio munculnya tokoh-tokoh Indonesia dikemudian hari yang tetap menjaga keseimbangan antara di Bangsa ini. Tulisan-tulisan yang mereka hasilkan, secara nalar tentunya  tidak akan lepas dari budaya budaya literasi yang ditempatkan sebagai gaya hidupnya. Penempatan budaya literasi hakikatnya adalah sebuah keharusan, karena ini sebagai pertanda masa pra-sejarah peradaban manusia yang diakhiri ketika manusia pertama kali mengenal tulisan.
Ide atau gagasan yang ada dalam konsep alam pikiran akan cepat hilang manakala tidak segera didokumentasikan dalam bentuk tulisan. Saya sangat mengapresiasi dengan apa yang dilakukan oleh UKM Penalaran STKIP PGRI Jombang, untuk mendokumentasikan gagasan-gagasan brilian para mahasiswa Indonesia yang berserakan dalam bentuk buku. Hal ini karena ‘Verba valent, Scripta Manen’ (kata-kata lisan terbang hilang, sementara tulisan tetap permanen). Semoga gerakan-gerakan kecil semacam ini akan mampu menciptakan atmosfer baru dikalangan mahasiswa untuk menyongsong Indonesia yang lebih baik di masa mendatang.  Selamat Membaca!
Jombang, 09 Juni 2016

Aang Fatihul Islam
Esais Jombang




0 komentar:

Posting Komentar